Xiaomi Barang Unik

Barang unik dari Xiaomi, gak melulu tentang HP

Pada tahun 2017, Xiaomi telah resmi memasarkan produknya di 74 negara, termasuk  Indonesia, dan berhasil menjadi  lima merk smartphone teratas di 15 negara, serta peringkat 1 di India. Seperti yang kita tahu, memang bisnis inti dari Xiaomi adalah smartphone,  tapi faktanya, mereka mengajak banyak starup dan usaha untuk memproduksi produk dari Xiaomi, serta produk elektronik.

Barang Unik dari  Xiaomi

Tidak heran, Xiaomi sampai sekarang telah mngeluarkan banyak sekali produk. Dari hal untuk  rumah tangga sampai hal yang terduga. Apa saja ?

 1. Alat Pelacak Peliharaan

Xiaomi memproduksi kalung anjing atau kalung yang bisa digunakan khusus peliharaan di rumah. Cara penggunaannya cukup dengan memasangkan perangkat ke kalung hewan peliharaan, kemudian menghubungkannya ke aplikasi smartphone. Guna mereka bisa melacak keberadaan peliharaannya saat berkeliaran di luar rumah.

 2. Sikat Gigi

Xiaomi memproduksi sikat gigi elektrik. Memiliki teknologi motor sonic yang mampu membuat getaran sebanyak 37.200 per menit. Kepala sikat gigi di desain se nyaman mungkin agar bisa menjangkau sela-sela gigi. Bagi sebagian orang, hal aneh memakai sikat gigi elektrik selain khawatir dengan tegangan listrik atau ke efektifitasan dalam pemakaiannya, Xiaomi telah memikirkan matang tentamg hal tersebut. Karena Xiaomi memberi jaminan dari perangkat sikat gigi elektrik milik mereka, dengan teknologI waterproofIPX7.

3. Kursi Pijat

Kursi pijat yang di beri nama Smart Leisure Massage Chair. Kuris pijat dibandrol dengan harga 3,999 Yuan atau Rp. 8,1 juta. Kursi pijat besutan Xiaomi dapat melakukan pemijatan yang kompleks dari mulai leher hingga sampai ujung kaki. Menggunakan kursi pijat “pintar” sangat mudah, cukup dengan menghubungkan apalikasi MiJia pada smartphone, pengguna dengan mudah menyesusaikan fungsi dari kursi pijat melalui smartphone.

4. Kompor Pintar

Untuk menghindari kejadian seperti terciprat minyak panas atau hal lain, membuat Xiaomi berinisiatif untuk melakukan inovasi terhadap kompor. Xiaomi mengeluarkan kompor listrik yang memiliki kemampuan untuk mengontrol suhu agar tetap stabil sehingga tidak perlu takut akan masakan menjadi gosong. Kompo Xiaomi memiliki probe sensor temperature yang pada bagian luar, guna mendeteksi  dari suhu makanan yang dimasak. Dengan teknologi kompor listrik dari Xiaomi bisa mengendalikan panas minyak, sekaligus mencegah air meluap dari panci.