e ktp

e-KTP Viral, Berawal Cuitan Twitter Tretan Muslim

Beberapa waktu lalu warganet Twitter. Banyak cuitan yang mempertanyakan guna e-KTP di negara ini.

Apa sih fungsi  E KTP jika masih harus fotokopi saat proses administrasi vaksin. Pengamat teknologi Heru Sutadi bahkan tidak habis pikir masih ada keharusan untuk fotokopi KTP.

“Dengan adanya ‘e’, artinya bukan saja database sudah elektronik, namun sudah bisa terintegrasi dengan layanan lainnya yang memerlukan”. Kata Heru, Jumat (23/7/2021).

Viralnya Tretan Di Twitter

Sejumlah netizen menganggap birokrasi di Tanah Air terlalu “ribet”.

Komika sekaligus content creator Tretan Muslim mencuitkan protes sebab dalm proses vaksinasi banyak petugas yang mewajibkan lampiran fotokopi E KTP.

Ada satu cuitan yang menjadikan seorang Tretan Mulslim menuliskan kersahan perihal fungsional e-KTP adalah, dari banyaknya komentar keluh kesah warganet tentang vaksinansi yang mengharuskan membawa fotocopy e-KTP.

 

Salah satunya adalah akun @amirawulan yang menceritakan kalau ibu (63 th), budhe (65 th) dan pakdhenya (72 th) harus pulang saat mau vaksin dikarenakan tidak membawa fotocopy e-KTP, padahal mereka sudah membawa e-KTP asli dan dikarenakan sudah jam 5 mereka harus pulang sia-sia setelah mengntre sejak jam 3 sore.

Cuitan Tretan Muslim sontak menjadi viral. Saat ini cuitan Tretan Muslim sudah di retweet sebanyak 4.156 kali dan komentar sebanyak  755 kali.

Lokasi Vaksinasi

Saat ini pemerintah terus menggenjot vaksinasi Covid-19 untuk menekan angka penularan Covid-19.

Berikut ini link dan cara cek lokasi fasilitas kesehatan (faskes) yang melayani vaksinasi Covid-19.

Lokasi faskes untuk vaksinasi Covid-19 tersedia di seluruh Indonesia dan dapat diakses dengan mudah.

Untuk mengecek lokasi faskes, Anda hanya tinggal mengunjungi situs https://covid19.go.id/faskesvaksin.

Setelah memasuki situs tersebut, ketik nama lokasi Anda untuk mengetahui faskes terdekat yang melayani vaksinasi Covid-19.

Ketersediaan layanan vaksinasi Covid-19 berbeda-beda di setiap daerah.

Untuk memastikan ketersediaan layanan vaksinasi Covid-19 di faskes, sebaiknya Anda hubungan pihak faskes terlebih dulu.

Setelah pihak faskes menginformasikan bahwa layanan vaksinasiCovid-19 tersedia, Anda bisa langsung mendatangi faskes tersebut. Untuk mendukung program percepatan vaksinasi, sebaiknya segerakan diri Anda mendapat vaksinasi Covid-19.